TERASKATA.COM, Makassar – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK), UIN Alauddin menggelar Workshop Karya Tulis Ilmiah (KTI) dan Aplikasi Olah Data pada Sabtu, (25/6/2022).
Kegiatan yang digelar di Lecture Theatre (LT) Barat FTK ini mengusung tema “Meningkatkan Kualitas Mahasiswa MPI yang Kreatif serta Berintelektual melalui Literasi Ilmiah dan Teknologi”.
Workshop HMJ ini menghadirkan dua narasumber, diantaranya St Ibrah Mustafa Kamal SE M Sc dengan materi KTI, yakni Teknik Penulisan Proposal, serta Lisa Nursita SE M Si untuk Penggunaan Aplikasi Olah Data. Keduanya merupakan dosen MPI UIN Alauddin.
Kegiatan ini dimulai dengan acara pembukaan yang dihadiri oleh ketua Jurusan MPI, Ridwan Idris S Ag M Pd, juga tak ketinggalan dihadiri salah satu dosen MPI yang sekaligus sebagai pemateri, pengurus HMJ MPI serta para peserta Workshop KTI dan Olah Data.
Adapun tujuan dari kegiatan yang merupakan Program Kerja (Proker) HMJ MPI Bidang Pengkajian dan Penalaran ini tidak terlepas dari tema kegiatan yaitu untuk meningkatkan kualitas mahasiswa yang kreatif serta berintelektual melalui literasi ilmiah dan teknologi.
Ketua Panitia Penyelenggara, Sakina Arjuni berharap, program ini mampu menambah bekal mahasiswa MPI dalam menghadapi tugas akhir perkuliahan, yakni penulisan ilmiah.
“Semoga dengan terselenggarakannya Proker HMJ MPI ini bisa lebih meningkatkan kualitas Intelektual dan kreativitas mahasiswa MPI, terkhususnya lagi di KTI yang sesuai dengan pedoman UIN Alauddin serta memanfaatkan atau mengimplementasikan Teknologi yang telah diajarkan,” tuturnya.
Komentar