TERASKATA.COM, MAKASSAR – SMA Islam Athirah Bukit Baruga mengunci dua juara pada kegiatan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Kabupaten Kota, pada bidang Ekonomi Terintegarsi dan Matematika Terintegrasi.
Kedua juara tersebut dipersembahkan oleh Siswa SMA Islam Athirah Bukit Baruga Najwah Ahmad Yani meraih juara pertama bidang ekonomi dan Salwa Talitha Zahrani juara kedua bidang matematika.
Najwah Ahmad Yani siswa kelas XI IPS itu mengatakan hasil yang dicapai sungguh diluar dugaan mendapatkan juara pertama.
“Di satu sisi saya kaget dan tidak menyangka kalau akan mendapatkan juara pertama, tetapi disisi lain juga bangga pada diri sendiri sekaligus sangat bersyukur karena usaha dan doa selama persiapan lomba jadi tidak sia sia,” ujarnya, Sabtu (20/8/2022).
Lebih lanjut, ia juga mengungkapkan keberhasilan itu didaptkan dari selalu percaya diri dan terus berusaha.
“Selalu percaya kepada diri sendiri, konsisten dan cukup berusaha sebisa mungkin,” ungkapnya.
Selain itu, Najwa sapaannya juga menuturkan harapannya agar hasil yang dia dapatkan di tingkat kabupaten kota bisa berlanjut hingga tingkat nasional.
“Harapannya tentunya semoga bisa lolos dan menang sampai ke tingkat nasional dan bisa mengembangkan lagi untuk prestasi prestasi lainnya,” tuturnya.
Terpisah, Siswa peraih juara kedua pada bidang studi Matematika Salwa Talitha Zahrani mengatakan perasaan yang sama dengan Najwah bahwa dirinya tidak menyangka bisa meraih juara.
“Perasaan saya saat tahu bahwa juara pada KSM, saya terkejut dan pastinya senang juga bersyukur dapat menang,” ungkapnya.
Selain itu, ia pun berharap ini menjadi motivasi baginya untuk bisa terus berprestasi hingga kanca nasional.
“Saya berusaha konsisten dalam belajar dan jangan lupa banyak beribadah dan berdoa serta Harapan saya kedepan pastinya dapat menang juga dalam tingkat provinsi dan lolos ke tingkat nasional. Kemudian, bisa mengikuti banyak lomba – lomba lainnya,” tandasnya.
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMA Islam Athirah Bukit Baruga Bakry Liwang bersyukur atas prestasi yang dicetak oleh Najwah dan Salwa.
“Mendengar pengumuman juara lomba KSM TK kota Makassar kami tentunya bersyukur karena dua siswa SMA Islam Athirah bukit mendapatkan juara 1 dan juara 2 yang nanti akan berkompetisi lagi di tingkat provinsi,” tuturnya.
Lebih lanjut, Ia menjelaskan proses
pendampingan terus dilakukan disekolah baik secara reguler maupun program intensif yang didampingi oleh Tim TOSA Athirah.
“Harapan kami semoga kedua ananda ini tetap semangat banyak berlatih lagi shg dapat kembali mewakili provinsi sulsel untuk ajang KSM tingkat nasional,” tutupnya.
Komentar