Fakultas Seni dan Desain UNM Sukses Gelar Workshop PKM 2023

Teraskata.com, – Fakultas Seni dan Desain (FSD) Universitas Negeri Makassar (UNM) melaksanakan Workshop Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2023. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari senin, 20/02/2023 di Ruangan Rapat Senat lantai 2 Fakultas Seni dan Desain.

Workshop ini bertujuan untuk memberikan pembekalan dan pemahaman kepada mahasiswa FSD yang akan mengikuti Program Kreativitas Mahasiswa.


PKM sendiri merupakan forum yang di bentuk oleh Direktoraat Kemahasiswaan dan Studi di bawah Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) Republik Indonesia untuk memfasilitasi calon mahasiswa Indonesia untuk belajar dan berkembang serta menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dipelajari dalam perkuliahan kepada masyarakat luas.

Dekan Fakultas Seni dan Desain Dr. Tangsi, M.Sn membuka workshop secara resmi. Dalam sambutannya menyampaikan motivasi dan arahan kepada Mahasiswa yang mengikuti Sosialisasi dan Workshop PKM tersebut.

“Seharusnya mahasiswa kita dari seni yang banyak lolos pada PKM ini, karena rumpun ke-Ilmuan kitalah yang banyak bersentuhan kegiatan PKM tersebut,” tuturnya.

Adapun peserta yang hadir pada kegiatan ini adalah mahasiswa yang berasal dari Program Studi Pendidikan Seni Rupa (SR), Prodi Desain Komunikasi Visual (DKV), Pendidikan Seni, Drama, Tari dan Musik (Sendratasik) dan Seni Tari (ST).

Pada kegiatan ini dihadiri juga oleh Dosen Seni dan Desain mulai dari Dekan Fakultas Seni dan Desain Dr. Tangsi., M.Sn., Wakil Dekan 2 Dr.Ir. Agus Salim Djirong, M.T, Wadek 3 Dr. Heryati Yatim, M.Pd., Wakil Dekan 4 Dr. Sukarman B, M.Sn, Ketua Prodi Seni Tari Dr. Syakhruni, M.Sn., Ketua Prodi Pendidikan Seni Rupa Hasnawati, S.Pd,. M.Pd., Dr. Johar Linda, S.Pd.,M.SN., Rahma. M, S.Pd., MA., Nurabdiansyah, S.Pd., M.Sn.,Satriadi, S.Pd., M.Sn, Aulia Evawani Nurdin, S.Pd., M.Pd., Andi Taslim Saputra, S.Pd., M.Sn., Sri Riski Wulandari, M.I.Kom dan Harmin Hatta, S.Sos., M.I.Kom

Narasumber pertama pada workshop ini dibawakan oleh Prof. Dr. Ir. H. Bakhrani A. Rauf, MT., IPU. Dalam pemaparan materinya menyampaikan banyak hal terkait dengan teknis pembuatan proposal sehingga bisa diterima dan lolos pembiayaan pada pimnas. Termasuk pada pemilihan judul yang dianggap menarik dan memiliki nilai kreativitas terhadap kebutuhan masyarakat.

Lanjut Bakhrani menjelaskan alur penyusunan dan pembuatan proposal sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. Karena jika pembuatan proposal tidak sesuai dengan alur yang ada, termasuk masalah teknis penulisan maka proposal tersebut langsung di coret pemeriksa. Jadi harus memiliki ide gila. Pungkas Bakhrani yang juga menjabat Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M UNM).

Dr. Sultan, M.Pd dalam pemaparan materinya menjelaskan bahwa peserta perlu memahami filosofi skim. Pengamatan mendalam berbasis Iptek untuk mengungkap Informasi baru untuk PKM-R, Produk Iptek sebagai komoditas usaha mahasiswa PKM-K, Soslusi Iptek (teknologi/manajemen) bagi mitra non profit PKM-PM, Solusi Iptek (teknologi/manajemen) bagi mitra profit, Karya berupa hasil konstruksi karsa yang fungsional PKM-KC dan Penyelesaian Permasalahan Isu SDGs atau Nasional disajikan dalam bentuk Video PKM-GFK.

Siti Annisa Nurhazanah Waris Mahasiswa DKV menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi dan workshop PKM ini, dan berharap dengan mengikuti workshop dan sosialisasi ini bisa menambah pengetahuan saya tentang panduan dalam mengikuti Program Kreativitas Mahasiswa.

“Workshop ini dapat membantu saya dan teman-teman yang lain lebih memerhatikan apa saja yang menjadi kriteria proposal tim yang cocok untuk dapat lolos sampai ke nasional yang dimana itu menjadi tujuan saya kedepannya,” kuncinya.


Komentar