Jurusan Jurnalistik UIN Alauddin Bakal Gelar Workshop Penulisan Berita, Ini Link Pendaftarannya

TERASKATA.COM, MAKASSAR – Jurusan Jurnalistik Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Alauddin Makassar bakal menyelenggarakan kegiatan workshop teknik penulisan berita, di LT FDK UIN Alauddin Makassar, Rabu (23/3/2022) besok.

Dalam kegiatan workshop tersebut akan menghadirkan tiga pemateri handal dalam kepenulisan berita Jurnalistik. Ketiga pemateri yang dimaksudkan yakni Reny Sri Ayu Arman (Aliansi Jurnalis Independen), Mardianto Lahamid (Jurnalis Celebes TV) dan Salviah Ika Padmasari (Aliansi Jurnalis Independen).


Selain itu, pada pelaksanaan workshop tersebut nantinya akan dipandu oleh 2 Dosen Ilmu Komunikasi FDK UIN Alauddin, yakni Haeruddin dan Jalaluddin Basir.

Saat dikonfirmasi, Ketua Jurusan Jurnalistik, Muh Nur Latief menuturkan bahwa pelatihan penulisan dibuat agar mahasiswa bisa lebih paham dalam kepenulisan berita yang benar

“Diselenggarakan untuk jadi pembelajaran terkait penulisan berita bagi mahasiswa-mahasiswa kami khususnya jurusan Jurnalistik. Selain itu, dari pelatihan tersebut kami berharap agar kedepannya mahasiswa bisa menjadi jurnalis-jurnalis yang handal. Makanya kami menghadirkan Jurnalis senior yang terbilang sudah memiliki banyak pengalaman di lapangan,” ujarnya kepada Teraskata.com, Selasa (22/3).

Kegiatan ini nantinya juga dapat disaksikan secara virtual, yakni melalui zoom meeting. Untuk pendaftarannya, bisa melalui link berikut: http://forms.gle/fPX9uxp6a3t9SXLSA. (Dev)


Komentar