TERASKATA.COM, Jeneponto – Pengurus Besar (PB) Himpunan Pelajar Mahasiswa Turatea (HPMT) Kabupaten Jeneponto melaksanakan program kerja Latihan Kader II di gedung Sipitangarri, Jumat (14/01/22).
Kegiatan ini merupakan program kerja yang dilaksanakan kedua kalinya selama HPMT berdiri.
Pertama di kepenguruan Afrisal Machmud SE pada tahun 2007-2008. Ini yang kedua kalinya diperiode Edi Subarga 2020-2022.
Kegiatan ini dipersiapan mulai dari awal November 2021 dan memerlukan anggaran ratusan juta.
Pembukaan kegiatan dibuka langsung Bupati Jeneponto, Drs H Iksan Iskandar MSi dan dihadiri oleh unsur Forkopimda Jeneponto.
Edi Subarga dalam sambutannya menyampaikan, semoga kegiatan ini selama 8 hari ke depan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai harapan.
Selanjutnya Bupati Jeneponto membuka acara sekaligus menjadi keynote speaker dalam Latihan Kader II HPMT Jeneponto.(bung/lia)
Komentar