Persiapkan Bonus Demografi, GenBI dan IMMAJ Unhas Adakan Career Power Up

TERASKATA.COM, MAKASSAR – Generasi Baru Indonesia (GenBI) Komisariat Universitas Hasanuddin periode 2022/2023 sukses melaksanakan program kerja yaitu Career Power Up! A Bootcamp by GenBI Unhas & IMMAJ FEB Unhas: “Boost Your Career Potential!” yang merupakan program dari deputi Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) bersama Ikatan Mahasiswa Manajemen (IMMAJ) Universitas Hasanuddin pada Minggu, (23/10/2022).

Career Power Up! bertujuan untuk memberikan informasi-informasi yang komprehensif mengenai proses masuk dunia kerja serta memperluas koneksi.


Career Power Up! diselenggarakan secara Hybrid dengan Sesi Offline (Personal Branding & How To Step Up Your Experience dan Youthpreneurs: How to Start Your Own Business) dan Sesi Online yang terdiri dari 5 sub-kelas yang disesuaikan dari 5 bidang karir yang diminati yaitu Banking, Business Development, Public Relations, Marketing Communications, dan Human Resources. Kegiatan Career Power Up! dihadiri oleh seluruh anggota GenBI Unhas dan anggota IMMAJ Unhas serta umum.

Dalam sambutannya, Betran Sopando Manullang selaku Ketua GenBI Komisariat Unhas, menyampaikan bahwa kegiatan Career Power Up! bertujuan untuk memfasilitasi dan menambah wawasan terkait persiapan karir.

“Hal ini karena setelah melewati masa pendidikan di dunia kampus, kita akan memasuki dunia baru yaitu lingkup kerja,” ujarnya.

Sambutan selanjutnya, Bustamil Ramadhan selaku Ketua Umum IMMAJ FEB Unhas menyampaikan, bahwa persaingan dunia kerja begitu sulit, sehingga dibutuhkan persiapan diri yang matang.

“Persaingan dalam dunia kerja semakin sulit, oleh karena itu kita harus mempersiapkan diri untuk menjadi salah satu orang yang bisa diterima di dunia kerja,” ujarnya.

Sementara itu, Dr. Mursalim Nohong, SE., Msi., CRA., CRP., CWM selaku Wakil Dekan 1 Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FEB Unhas, berharap prestasi akademik bisa dikelola dan diperoleh dari tidak hanya melalui lembaga akademik, namun juga dapat diperoleh melalui lembaga kemahasiswaan.

Tak hanya itu saja, ia juga mengapresiasi kegiatan Career Power Up yang diinisiasi oleh lembaga kemahasiswaan dengan tujuan membentuk mahasiswa yang berprestasi.

Pada kelas Personal Branding & How To Step Up Your Experience oleh Pemateri Novelina Gloria (Vice Head of Human Capital Management at Ciputra Makassar) dan Moh. Rifli Mubarak Mahasiswa Berprestasi Utama Unhas 2022), materi yang dibawakan yaitu mengenai apa itu personal branding, manfaat dan pentingnya personal branding dalam dunia kerja, serta cara membangun personal branding.

Pada kelas Youthpreneurs: How to Start Your Own Business oleh Pemateri Khairul Umam (Regional Officer 1000 Startup Digital & CEO Digisaurus), materi yang dibawakan yaitu pentingnya membangun suatu usaha, motivasi untuk berwirausaha, serta identifikasi prospek market bisnis dan peluang yang ada.

Pada subkelas Banking materi dibawakan oleh Pemateri Grace Simorangkir (Junior Economist at Bank Indonesia Sulawesi Selatan), subkelas Business Development materi dibawakan oleh Pemateri Adwin Anas (District Head at Gojek Makassar), subkelas Public Relations materi dibawakan oleh Pemateri Hani Fauzia Ramadhani (Communications Specialist & PR Practitioner), subkelas Social Media Marketing materi dibawakan oleh Pemateri Shabrina Junarto (Social Media Officer at Campaign.com), dan subkelas Human Resources materi dibawakan oleh Pemateri Rayiditya Nafisa (People Recruitment & Employer Branding at Campaign.com).

Setiap subkelas membahas tentang job deskripsi dan tanggung jawab pekerjaan dalam bidang tersebut, peranan posisi bidang kerja tersebut, mengapa mahasiswa perlu untuk memulai karir di bidang tersebut, bagaimana untuk sukses dan memaksimalkan jenjang karir di bidang tersebut, serta keahlian (skill set) dan kompetensi yang perlu dipersiapkan sebelum memulai karir di bidang tersebut.


Komentar