Kawal Tahapan Pemilu yang Bersih dan Bermartabat, Bawaslu Goes to School SMAN 2 Makassar

TERASKATA.COM, Makassar – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Makassar Goes to SMAN 2 Makassar , Rabu (27/7/2022). Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari perjanjian kerjasama antara Bawaslu Kota Makassar dengan SMAN 2 Makassar.

Bawaslu Go To School, program dalam rangka mengawal tahapan Pemilu yang bersih dan bermartabat adalah membuat sejumlah kegiatan yang menyasar kelompok basis atau komunitas dengan berbagai sarana sosialisasi. Mulai dari media sosial dan sekolah.


Zainuddin Wakil Kepala Sekolah Bagian Humas SMAN 2 Makassar menyambut baik tujuan Bawaslu Kota Makassar dalam mengajak Pemilih Pemula khususnya Siswa Kelas XII SMAN 2 Makassar dalam melakukan pengawasan partisipatif Sekaligus sebagai Pendidikan Politik bagi Pemilih Pemula.

Dede Arwinsyah selaku anggota Bawaslu Kota Makassar, Menyampaikan tujuan pelaksanaan Bawaslu Goes to School.

“Kami berkewajiban menyampaikan hal-hal yang perlu adik-adik ketahui dan pentingnya peranan adik adik semua pada pemilu 2024, 4 poin catatan yang perlu diingat dan dihindari politisasi sara, Hoax, ujaran kebencian, dan tolak politik uang. Kami berharap Sahabat-sahabat di SMAN 2 Makassar dapat berperang aktif dalam melakukan mensosialisasikan pengawasan partisipatif dan menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024,” ungkapnya.

Sementara itu, Abd Hafid yang juga merupakan anggota Bawaslu Kota Makassar mepertegas bahwa peran pemilih pemula sangat penting dalam tahapan pemilu 2024 mendatang.

“Peran sahabat-sahabat Pemilih Pemula sangat penting dalam mewujudkan Pemilu yang jujur adil dan Mandiri,” tegasnya.

Sementara itu, Nuzri Isla yang merupakan Kepala Sub Bagian HPPS Bawaslu Kota Makassar berharap agar Bawaslu kota Makassar bisa mewujudkan pelaksanaan pemilu yang berkualitas.

“Kami berharap upaya Bawaslu kota Makassar  ini akan mampu mewujudkan pelaksanaan Pemilu 2024 yang lebih berkualitas,” tutupnya.

Sebagai informasi, Pemilih Pemula yang melihat dugaan pelanggaran pemilu dapat melakukan aduan melalui layanan Hotline nomor aduan penanganan pelanggaran Bawaslu Kota Makassar yakni 0812 4407 1955.(*)


Komentar