Turis Asing Mulai Berkunjung ke Burake, Saksikan Wisata dan Toraja Carnaval

TERASKATA.COM, TANA TORAJA – Di akhir pekan, sejumlah turis mancanegara mulai berkunjung ke Objek Wisata Patung Yesus Memberkati di Buntu Burake, Kecamatan Makale, Tana Toraja. Sabtu (21/5/2022).

Wisatawan ini berasal dari negara yang berbeda, masing-masing dari Portugal, India, Philipina dan Italia.


Elena, wisatawan dari Portugal mengatakan, keindahan Toraja seolah tak ada habisnya. Secara khusus di Buntu Burake yang sedang berlangsung Event Toraja Carnaval, selain menikmati pemandangan pengunjung juga menikmati alunan musik.

“Objek wisata di Toraja ini luar biasa dan pengelolaan objek wisatanya juga sudah tertata rapi. Selain kita menikmati keindahan alam dari keinggian (Buntu Burake), kita juga bisa menyaksikan konser yang diselenggarakan oleh panitia,” ujarnya saat dikonfirmasi di lokasi wisata.

Ia mengatakan, kerajinan tangan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi keunikan tersendiri untuk disaksikan ataupun dijadikan souvenir wisatawan dari negara luar.

“Kita juga bisa membeli berbagai macam kerajinan tangan yang dijajakan disekitar objek wisata, sebagai souvenir saat kembali ke negara sendiri,” tuturnya.

Lebih lanjut kata dia, Event di tempat wisata seperti ini (Toraja Carnaval) yang menampilkan beragam UMKM menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke Toraja setelah ditekan pandemi selama kurang lebih dua tahun.

“Event seperti ini yang diselenggarakan di objek wisata menjadi penambah daya tarik wisatawan luar untuk berkunjung ke Toraja, apalagi selama kurang lebih dua tahun belakangan kita dilanda pandemi Covid-19,” jelasnya.(Ridwan)


Komentar