Hari Ini, Polisi Siap Kawal Aksi Demonstrasi Tolak Kenaikan BBM di Makassar

TERASKATA.COM, MAKASSAR – Polrestabes Makassar siapkan personil pengamanan untuk mengawal demonstrasi yang akan digelar mahasiswa di berbagai titik dalam rangka menolak penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (5/9/2022).

Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Seksi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando, mengatakan sesuai surat perintah Kapolrestabes Makassar dalam rangka mengawal, mengamankan setiap giat masyarakat yang menolak adanya pengalihan subsidi BBM atau kenaikan harga BBM atau giat lainnya.

“Maka Polrestabes Makassar melibatkan sekitar 1955 personil gabungan instansi terkait untuk melaksanakan pengamanan giat di beberapa titik atau lokasi baik di sentra sentra perekonomian, SPBU serta obyek vital lainnya,” kata AKP Lando.

“Terutama di sekitar jalan Protokol di mana ada kampus-kampus antara lain, Unhas, Undipa, UIM, UMI, UNIIBOS, UNM, UIN, UNISMUH, UVRI Bawakaraeng. Lokasi lainnya yaitu Kantor Gubernur, Kantor DPRD Makassar, Kantor DPRD Provinsi, Fly Over, jalan Bontolempangan, KIMA, sekitar patung ayam Daya, Mapolda Sulsel dan Kejati Sulsel serta beberapa lokasi lainnya,” urainya.

Dari hal tersebut Pihak Polrestabes, AKP Lando menyampaikan tumpuan kepada berbagai pihak.

“Diharapkan agar setiap elemen masyarakat yang menyampaikan aspirasinya senantiasa mentaati segala ketentuan yang berlaku, menyelaraskan antara hak dan kewajiban, tidak merugikan kepentingan umum, sehingga penyampaian aspirasi dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan,” harapnya.

Tak hanya itu, lanjut AKP Landoo, menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan raya agar selalu waspada terutama terkait dengan kemacetan arus lalulintas.

“Sekiranya dapat selalu memonitor perkembangan situasi sehingga tidak terjebak kemacetan, Polisi akan mengalihkan arus lalulintas dengan menyesuaikan perkembangan situasi di lapangan, kendaraan-kendaraan besar diharapkan kiranya untuk sementara waktu menghindari titik aksi guna meminimalisir terjadinya kemacetan arus lalulintas,” himbaunya.

Lebih jauh AKP Lando, mengatakan masyarakat tidak perlu takut namun tetap waspada dalam setiap aktifitas, dan diharapkan untuk tidak terpancing dengan issue yang sifatnya hoaks yang akibatnya akan merugikan semua pihak.

“Aparat Keamanan dan instansi terkait akan selalu mengamankan setiap giat masyarakat sehingga berlangsung dalam keadaan aman dan lancar dengan partisipasi semua pihak. Aparat keamanan melakukan tugas pengamanan dengan cara cara yang humanis persuasif, sesuai SOP,” tutup AKP Lando.(*)

Komentar